Beberapa hari ini Jakarta sudah mulai diguyur hujan, nampaknya sudah pas mengeluarkan resep sup iga sapi ini. Masak makanan yang berkuah sepertinya paling pas untuk cuaca yang mulai dingin seperti sekarang ini. Ditambah lagi penyakit flu yang seringkali datang saat memasuki musim pancaroba ini. Pas lah jika kita menikmati semangkuk sup iga sapi hangat. Rasanya segar dan bisa menghangatkan badan.

Baca juga: Resep Sup Wagyu

Dengan resep sup iga sapi ini, para mama sekalian tak perlu merogoh kocek besar untuk pesan di restoran. Kebayang doong, kalau harus beli untuk makan sekeluarga bisa lumayan menguras kantong. Lebih baik kita bikin sendiri yuk. Bumbu dan cara masaknya pun ga susah. Harga 2 porsi sop iga di restoran, bisa buat makan sekeluarga di rumah. Soal rasa? Jangan diragukan, resep sup iga sapi ini menghasilkan rasa sup yang tidak kalah sama resto-resto favorit Anda. Keluarga pun pasti lebih happy kalau yang masak mama kesayangannya ;p

Makan sup iga ini memang lebih nikmat kalau lengkap dengan pendampingnya. Jangan lupa sediakan sambal, kecap, dan emping. Semakin nikmatlah rasa sup iga sapi ini. Biasanya sih saya jarang pakai nasi kalau makan sup iga ini, karena sudah ada kentang di dalamnya. Maklum ya, sudah memasuki usia kepala 3 harus semakin hati-hati menjaga pola makan. Berasa minum air putih aja bisa jadi lemak kalo saya, hahaha. Tapi, kalau orang Indonesia pasti berasa belom makan kalau belum ketemu nasi. Pastikan nasinya ga ketinggalan dimasak juga yaa buibuu 🙂

Bahan

  • 1kg iga sapi
  • 5 buah kentang ukuran sedang, potong menjadi 4 bagian
  • 3 buah wortel, potong-potong (boleh potongan besar atau kecil sesuai selera)
  • 8 butir cengkeh
  • 1 batang kayu manis (ukuran kecil)
  • 1 batang besar daun bawang
  • 1 buah bawang bombay ukuran sedang, potong menjadi 4 bagian)
  • Garam, kaldu jamur dan merica sesuai selera
  • 4 siung bawang putih, dihaluskan
  • ¼ buah biji pala atau 1/2 sdt pala bubuk

Cara membuat

  1. Rebus iga sapi bersama cengkeh dan kayu manis hingga empuk.
  2. Sembari menunggu daging empuk, tumis bawang bombay, bawang putih halus, merica, garam, merica dan pala dengan mentega hingga bumbu harum dan matang
  3. Masukkan bumbu ke dalam rebusan daging yang sudah empuk. Setelah itu masukkan kentang, rebus hingga setengah matang
  4. Kemudian masukkan wortel, masak hingga matang. Tambahkan garam dan kaldu jamur sesuai selera
  5. Terakhir masukkan daun bawang, masak sebentar, kemudian matikan api dan sajikan