Nambah lagi deh nih cemilan favorit di rumah, resep tahu isi daging yang bikinnya ga pake ribet tapi enak dan bikin kenyang. Resep tahu isi daging ini juga merupakan salah satu aplikasi dari resep tumis daging cincang serbaguna yang udah pernah saya share sebelumnya. Jadi, bikin tahu isi ini udah tinggal aduk-aduk, isi dan goreng. Dijamin no ribet-ribet club, buibu bisa hemat waktu supaya waktu leyeh-leyeh tau ngerjain kerjaan yang lain bisa kehandle dengan hati yang tenang dan riang gembira, hehe.

Resep tahu isi daging ini adalah resep dari ibu. Dulu waktu kecil suka banget dimasakin ini sama ibu. Bagus juga nih untuk anak-anak, karena kandungan gizinya kan lumayan lengkap. Jadi, pas banget nih jadi cemilannya anak-anak, bapak ibunya pun udah otomatis doyan. Masak ini bisa sekali mendayung, dua tiga pulau terlampaui, hahaha.

Baca juga: Resep Bakwan Goreng Praktis

Tahu isi daging ini bisa juga dijadikan lauk makan nasi lho. Karena udah mengandung daging dan telur, tinggal ditambahin sama tumis sayur pendamping aja. Jadi deh, menu untuk makan sekeluarga yang endeess. Suami saya juga sukanya jadi lauk makan nasi, biasanya minta dibikinin oseng tempe kacang panjang sebagai pendampingnya. Hmm, sederhana tapi nikmaaatt.

Bahan

  • 2 buah tahu putih, masing-masing belah menjadi 4 bagian bentuk segitiga (pilih tahu putih yang berkualitas agar rasa tahu isi lebih enak)
  • 100gr tumis daging serbaguna (resep sudah pernah saya share sebelumnya)
  • 1 butir telur
  • 1 batang daun bawang, iris
  • Garam, gula, merica, kaldu jamur secukupnya

Bahan pelapis

  • 1 butir telur
  • Garam dan merica secukupnya
Foto: Iwan Andryanto

Cara membuat                                                   

  1. Ambil bagian tengah tahu putih, sisihkan
  2. Haluskan bagian tengah tahu putih tadi dan telur
  3. Bumbui dengan garam, gula, merica, kaldu jamur sesuai selera. Terakhir, masukkan daun bawang, aduk rata
  4. Masukkan campuran tahu dan daging ke dalam tahu yang sudah dilubangi
  5. Kukus tahu selama 20 menit
  6. Untuk pelapisnya, kocok lepas telur yang sudah dibumbui garam dan merica
  7. Celupkan tahu ke dalam telur, lalu goreng hingga berwarna coklat keemasan
  8. Sajikan dengan cabai rawit