Resep roasted chicken ini bermula dari hobi nontonin channel masak di tv cable. Salah satu favorit saya acaranya Jamie Oliver. Saya suka prinsip dia untuk sebisa mungkin membuat masakan sendiri demi kualitas gizi yang lebih baik untuk keluarga. Sebenernya resep-resepnya dia ga pernah saya praktekin, karena udah pasti rasanya ga akan cocok di lidah saya yang ndeso ini. Cuma suka aja liatin dia masak, terlihat sangat enjoy dan happy, terus bisa ambil ilmu dari beberapa teknik yang bisa diaplikasiin di menu lain. Tapi pas dia masak roasted chicken, kok yaa jadi kepengen buat.

Baca juga: Resep Chicken Katsu

Akhirnya saya eksekusi lah resep roasted chicken ala mamas Jamie, tentunya dengan segala bentuk penyesuaian supaya hasilnya bisa lebih tasty dan keterima di lidah orang Indo. Wong aslinya ini ayam cuma dibalur butter, dan bawang putihnya digeprek terus ditaro di sekelilingnya. Sungguh pasti rasa ayam ini pastilah akan hambar buat lidah kita yang biasa makan ayam geprek. Hahaha.

Setelah diutak atik dengan tingkat sotoy yang tinggi, jadilah resep roasted chicken ini muncul dan hasilnya alhamdulillah enaakk. Banyak banget yang doyan ayam ini, kecuali pak suami tentunya yang tetap menganggap ayam ini ga ada rasanya. Hahaha tak apaa, kusudah tau dia pasti tak suka makanan dengan bumbu minimalis. Memang ayam ini tipe yang bumbunya light, tapi wangi dan rasa garlic butternya bener-bener meresap ke dalem karena dimasaknya lama. Dimakan pakai saus sambal dan tambahan sayur kukus serta saus keju, perfectooo ;p

Bahan

  • 1 ekor ayam broiler/4 potong ayam bagian paha
  • ½ buah lemon
  • Garlic butter secukupnya (silakan cek resepnya disini)
  • Rosemary segar
  • 5 siung bawang putih (tidak perlu dikupas, lalu memarkan)

Pelengkap

  • Saus mushroom (lihat resep mushroom sauce disini)
  • Sayuran kukus (kentang, brokoli, wortel, buncis, dll)
  • Saus sambal

Cara membuat

  1. Cuci bersih ayam, lalu tiriskan. Hilangkap air-air yang ada pada ayam dengan menekan-nekan tisu dapur pada bagian ayam
  2. Masukkan sendok ke bagian bawah kulit ayam dan geser perlahan sedikit demi sedikit agar kulit ayam tidak menempel dengan daging ayam supaya nanti bisa dimasuki bumbu
  3. Masukkan garlic butter di bawah kulit ayam dan ratakan ke seluruh bagian, kemudian oles seluruh bagian ayam dengan garlic butter (termasuk di bagian bawah perut/rongga di dekat pantat ayam)
  4. Masukkan potongan lemon dan sebagian bawang putih di dalam rongga tersebut
  5. Taruh 1 irisan lemon dan rosemary di atas punggung ayam, dan sebar potongan lemon, rosemary dan bawang putih yang sudah dimemarkan di sekeliling ayam
  6. Panggang ayam dalam oven hingga matang (saya memanggang 3,5 jam dengan oven saya)
  7. Sajikan roasted chicken dengan sayuran kukus (brokoli, wortel, buncis, dsb) dan saus keju sebagai pelengkap