Weekend kemarin nyobain bikin jajanan ala korea yaitu resep corn dog ini. Pakai resep dari Nino’s Home di yutub. Ternyata caranya gampiiill, kecuali bagian lumurin tepung dan bread crumbs kalo isiannya mozzarella. Kalo ga ketutup sempurna, pas digoreng si moza jadi pada keluar ambyaarr. kan kezel yaa, karena si mozarella nya itu mau jadi gong nya, eh pas kita makan malah kopong. Jadi bagian melumuri adonan tepung dan breadcrumbs inilah yang menjadi hal krusial dalam membuat corn dog ini.
Baca juga: Resep Hot Dog
Tapi tenaaangg, ada tips and trick nya kookk supaya hasilnya cakep dan sempurna. Termasuk juga saat menggoreng, tidak perlu lama-lama, cukup sekitar 3 menit, jadi kita harus gunakan api sedang besar. Takut bingung? Ga perlu khawatir, sudah kukupas tuntas di video, tinggal klik aja video youtube di atas yaa ;p
Namun demi menikmati jajanan ala korea ini, aku rela untuk mencoba resep corn dog ini. Rasanya pun enaaakk, mayan mengenyangkan juga kalau dijadikan cemilan. Pas banget buat temen nonton Netflix atau pas lagi kumpul-kumpul bareng keluarga. Anak-anak pun pasti suka makan corn dog, apalagi isinya sosis dan mozarella. Pasti hepi banget pas ngegigit bagian mozarella dan kejunya molor-molor panjang gitu. Cuuss langsung cobain yaahh.
Bahan
- 240 gr tepung protein sedang
- 45 gr gula pasir
- ¼ sdt garam
- 1 butir telur
- 240 ml susu cair putih
- Sosis
- Mozarella
- Bread crumbs secukupnya
- Minyak untuk menggoreng
Cara membuat
- Potong sosis (ukuran normal menjadi 2 bagian), lalu tusukkan pada tusuk sate (jika tusuk sate terlalu panjang bisa dipotong agar muat saat digoreng). Lalu potong juga mozzarella kira-kira seukuran dengan sosis, lalu tusukkan juga ke tusuk sate berdampingan dengan sosis. Siapkan kira-kira 8-10 tusuk, kemudian simpan dalam kulkas
- Campur tepung, gula dan garam dalam wadah, aduk rata
- Masukkan telur dan susu, aduk menggunakan whisker hingga adonan smooth. Kemudian pindahkan ke dalam gelas agar mudah mencelupkan sate sosis dan moza
- Celupkan isian sosis dan moza ke dalam adonan tepung, lalu gulingkan pada bread crumbs sambil ditekan pelan-pelan dan pastikan semua bagian tertutup rata (untuk menghindari kebocoran saat menggoreng). Jika ada bagian yang bolong, tambel lagi aja dengan tepung lalu bread crumbs
- Goreng corn dog dengan api sedang besar (pastikan minyak sudah panas saat menggoreng). Menggorengnya jangan lama-lama karena nanti bikin corndog seperti kopong. Cukup sekitar 3 menit sampai corndog berwarna coklat keemasan (oleh karena itu, api yang digunakan harus sedang besar supaya ga lama-lama gorengnya)